Ini Dia Rekomendasi Makanan Terbaik dan Tersehat di Dunia
Memilih makanan yang memiliki nutrisi nomor 1 di dunia sebagai gaya hidup yang baru dan lebih sehat. Membuat tubuh lebih sehat ternutrisi, yang baik untuk tumbuh kembang organ tubuh.
Banyak makanan yang kita konsumsi tanpa sadar memiliki banyak nutrisi yang telah diakui dunia, sebagai makanan dengan nutrisi terbaik untuk tubuh. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi makanan yang memberikan manfaat yang luar biasa untuk tubuh.
1. Kacang Almond
Menjadi salah satu kacang terkenal dengan rasa yang enak juga kaya akan nutrisi. Almond tidak hanya enak disantap, tetapi penuh dengan manfaat yang baik untuk tubuh, seperti antioksidan, membantu menurunkan kadar kolesterol, baik untuk menjaga kesehatan jantung, mengurangi rasa depresi dan cemas, dapat mengontrol gula darah, menjaga kesehatan tulang, mengurangi tekanan darah, membantu tidur lebih cepat hingga dapat mengurangi berat badan.
Bahkan sebuah penilitian menunjukkan bahwa mengganti pprsi karbohidrat dengan kacang seperti almond dapat mengurangi resiko serangan jantung. Kacang almond juga baik untuk ibu hamil karena kaya akan asam folat (mengurangi cacat lahir), membantu perkembangan otak janin, melancarkan pencernaan, dan menurunkan kadar kolesterol.
2. Alpukat
Alpukat yang diolah menjadi jus atau sushi sangat enak untuk disantap, dan mengandung nutrisi yang baik untuk tubuh. Dalam buah alpukat mengandung nutrisi tinggi seperti mineral, antioksidan, vitamin A, B, C, dan E. Rangkaian nutrisi tersebut sangat baik untuk kesehatan tubuh dan kulit.
Alpukat memberikan manfaat seperti menjaga berat badan, merawat kesehatan jantung, mencegah dan menyembuh sembelit, menurunkan resiko terkena kanker, menghindari terjadinya radang sendi, melembabkan dan menyuburkan elastisitas kulit, memperbaiki kulit yang rusak, menghindari munculnya jerawat dan menekan hiperpigmentasi pada kulit.
3. Brokoli
Sayur hijau ini sudah terkenal manfaatnya yang baik untuk tubuh. Brokoli sangat kaya nutrisi nabati yang dapat membantu dan melindungi tubuh dari resiko kanker prostat dan resiko stroke.
Brokoli memiliki manfaat seperti antikanker, antioksidan untuk mencegah infeksi, sumber folat yang baik jika dikonsumsi ibu hamil dapat mencegah cacat lahir, melancarkan pencernaan, meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah keriput, dan meningkatkan kepadatan tulang.
4. Buah Ceri
Buah yang biasa digunakan sebagai toping pada kue tart ini ternyata mengandung banyak nutrisi yang baik untuk tubuh. Buah ceri mengandung vitamin C, B, K, Kalium, serat dan magnesium.
Dengan beragam kandungan yang dimiliki ceri, buah ini memberikan manfaat seperti mengatasi gangguan tidur, meringankan nyeri dan radang sendi, meningkatkan daya ingat, memelihara kesehatan jantung, melawan radikal bebas, dan dapat menurunkan tekanan darah.
Nah, itulah beberapa bahan makanan yang kaya dengan nutrisi yang wajib kamu ketahui. Kamu bisa mulai mengubah pola makan, bisa mengganti beberapa bahan makanan kamu, dengan bahan yang kaya akan nutrisi baik dan lengkap.